Mojokerto, 27 November 2024 – PT PLN (Persero) UP3 Mojokerto menerjunkan sebanyak 417 personil siaga pilkada yang tersebar di seluruh wilayah kerja PLN UP3 Mojokerto yang meliputi Kab. Mojokerto, Kota Mojokerto, Kab. Nganjuk, dan Kab. Jombang, guna mengawal kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Serentak yang berlangsung pada Rabu (27/11).
Manajer PLN UP3 Mojokerto, Muhammad Syafdinnur mengatakan para personel PLN terus bersiaga secara maksimal dalam menghadapi pelaksanaan pesta demokrasi daerah 2024.
“Untuk mendukung keandalan pasokan listrik kami menyiapkan 417 personel PLN yang siaga 24 jam mengawal kelancaran tahapan Pemilukada 2024. Kami telah melakukan pengecekan infrastruktur listrik di lokasi-lokasi strategis seperti kantor KPU, TPS, dan posko penghitungan suara, serta menyiapkan peralatan yang digunakan untuk mendukung operasional kami menjaga keandalan pasokan listrik.”
“Koordinasi intensif dengan stakeholder di tingkat Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan/Desa, Kepolisian, Kodim, serta Kejari juga kami lakukan sebagai upaya PLN bekerjasama dengan pemangku kepentingan daerah mendukung kondusivitas dan keberhasilan penyelenggaraan Pemilukada 2024,” tambahnya.
Syafdinnur juga menyatakan bahwa seluruh kondisi perlengkapan pengamanan kelistrikan dipastikan aman dan prima. Selain itu, Syafdinnur menambahkan bahwa ada beberapa strategi penting sebagai komitmen menjaga kelistrikan untuk mendukung perhelatan pemilukada serentak kali ini dapat berjalan dengan baik, yakni kesiapan personel, kondisi peralatan dan jaringan listrik, hubungan baik dengan stakeholder, serta pelayanan prima petugas pelaksana.(*)