-->

Hindari Pesepeda, Mobil Panther Tabrak Pohon Hingga Ringsek

01 Juni 2021, 9:23:00 PM WIB Last Updated 2021-06-01T14:23:16Z

Bermaksud akan menjemput rombongan iring-iringan pengantin, sebuah mobil Panther terlibat kecelakaan tunggal di Jalan Raya Desa/Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Selasa (1/6/2021) siang. Akibatnya, pengemudi mobil alami luka dan dilarikan ke Puskesmas setempat.
Saksi mata, Suwaji (50) mengatakan, kecelakaan bermula saat mobil Panther nopol AG 1186 VD berjalan dari arah timur (Sumobito) kearah barat (Peterongan), saat sampai lokasi kejadian mobil tiba-tiba mengarah ke kanan jalan dan menabarak pohon Ketapang yang berada di tepi sebelah kanan jalan.
"Tadi mobil menghindari pesepeda ontel yang lewat sehingga menabrak pohon Ketapang ini. Rencananya mobil ini mau mengambil rombongan iring-iringan pengantin di Plosokerep," kata Suwaji, saat berada di lokasi kejadian.
Akbiat kerasnya benturan, bagian depan mobil mengalami kerusakan cukup parah. Beruntung, pengemudi mobil Demas Januwarsito (21) warga Dusun Rejosari, Desa Plosokerep, Kecamatan Sumobito, Jombang hanya mengalami luka ringan pada bagian dadanya, akibat terbentur kemudi mobil.
"Sopir sekarang dibawa ke Puskesmas Sumobito. Tadi saat kejadian, hanya ada satu orang didalam mobil, yaitu sopir," terang Suwaji.
Kanit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut. Dan kejadian itu, ditangani langsung oleh anggota Satlantas Polres Jombang. Petugas yang berada di lokasi langsung melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari sejumlah saksi mata, untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. Selain itu, polisi juga mengevakuasi mobil yang ringsek dari lokasi kejadian.
 "Kami sudah melakukan olah TKP dan memeriksa saksi. Dugaan sementara kecelakaan ini akibat pengemudi menghindari pesepeda angin yang berada didepannya. Untuk sepeda mobil korban sudah kita amankan di Satlantas,” pungkas Iptu Sulaiman. (jang)
Komentar

Tampilkan

Terkini