-->

Tabrak Bagian Belakang Truk di Tol Jombang, Mobil Vios Ringsek

12 April 2021, 10:38:00 PM WIB Last Updated 2021-04-12T15:38:39Z

Sebuah mobil Toyota Vios terlibat kecelakaan dengan truk Nissan di Jalan Raya Tol Surabaya - Kertosono KM 679.500, tepatnya di Desa Karangdagangan, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang, Senin (12/4) siang. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun pengemudi mobil Vios alami luka.
Dari data yang didapat, korban luka diketahui bernama Yoewono Susila Kawilarang (61) seorang dokter asal Desa/Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar. 
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun sopir mobil Vios alami luka dan menjalani perawatan di RSUD Jombang," kata Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Rudi Purwanto, Senin (12/4) sore.
Lebih lanjut AKP Rudi menjelaskan, insiden kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, bermula ketika Yoewono mengemudikan mobil Toyota Vios nopol AG-1466-PU, berjalan dari arah timur kebarat dilajur kanan tol Surabaya - Kertosono. 
Begitu tiba di tempat kejadian, diduga Yoewono kurang konsentrasi dan menjaga jarak saat mengemudi. Sehingga mobil Vios yang dikemudikannya, mengarah ke kiri dan menabrak bagian belakang samping kiri truk.
"Saat itu, kendaraan truk Nissan nopol L-8129-E dikemudikan Cahya Wijayanto (29) warga Desa/Kecamatan Kalidawir, Tulungagung berjalan searah didepannya," terangnya.
Petugas yang berada di lokasi langsung melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari sejumlah saksi mata, untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. Selain itu, polisi juga mengevakuasi mobil Vios yang ringsek beserta kendaraan truk dari tempat kejadian.
"Kami sudah melakukan olah TKP dan memeriksa saksi. Hingga saat ini, kami masih melakukan penyidikan guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan ini. Untuk dua kendaraan yang terlibat kecelakaan, sudah kita amankan di Satlantas," pungkas AKP Rudi Purwanto. (Jang)
Komentar

Tampilkan

Terkini