Meskipun masih dalam masa pandemi covid19 namun umat Hindu Kota Mojokerto melaksanakan persembahyangan Hari Raya Galungan dengan tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) di Pura Bala Widya Mandira SPN Mojokerto, Senin (14/4 ).
Uniknya perayaan Galungan hari ini bertepatan dengan bulan puasa bagi umat muslim, karena Hari Raya Galungan dalam umat hindu dimaknai sebagai hari kemenangan dharma (kebaikan), begitu pula bulan suci Ramadhan yang oleh umat muslim sering di sebut bulan kemenangan.
Sebelum dimulainya persembahyangan didahului dengan sambutan dari Ketua PHDI Drs. I Ketut Sukena, MM yang menyampaikan bahwa perayaan Galungan diidentik dengan kemenangan dharma (Kebaikan) melawan adharma (Keburukan). "Galungan merupakan suatu hari raya dimana kita merayakan kemenangan Dharma melawan Adharma khususnya yang ada di dalam diri kita antara pikiran dan rohani", ucap Ketut Sukena saat memberikan sambutan kepada puluhan umat Hindu yang hadir.
Dalam prosesi persembahyangan terlihat para umat sangat khusuk meskipun cuaca sudah mulai hujan, dan diakhir rangkaian persembahyangan ditutup dengan ramah tamah saling bersalaman antar umat sembari mengucapkan selamat hari raya Galungan.(Rif/lintasmojo)