-->

Pramuka Kota Mojokerto Bagikan Masker, Ajak Masyarakat Patuhi Prokes

30 Desember 2020, 5:56:00 PM WIB Last Updated 2020-12-30T10:56:48Z

Kawan-kawan Pramuka kota mojokerto ikut berperan aktif dalam pencegahan penyebaran Covid-19, yakni dengan mengkampanyekan penggunaan Masker, mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak kepada masyarakat khususnya kota mojokerto. Seperti siang tadi, Rabu (30/12) mereka bagikan masker kepada masyarakat yang melintas di Alun-alun Kota Mojokerto. 
Amin Wachid, Waka Bina Muda Kwarcab Pramuka Kota Mojokerto, mengatakan Personil dari pramuka kota mojokerto sejak beberapa hari lalu ikut partisipasi pengamanan Natal dan tahun baru, tidak hanya itu mereka juga mengkampanyekan protokol kesehatan kepada masyarakat. 
" Kegiatan bagikan masker dan kampanyekan itu sesuai SK Gerakan Pramuka kwartir Nasional No 110 tahun 2020 tentang Pramuka satgas Peduli Covid-19," jelas Kak Amin. 
Terpisah, menurut Yopi Alfiansyah, Ketua Dewan Kerja Cabang mengatakan kegiatan sosial ini sebagai wujud kepedulian sesama dalam memerangi penyebaran virus corona dan kami pun sangat berterima kasih kepada pengurus Kwarcab pramuka kota mojokerto yang telah mendukung kegiatan kami ini. 
"Semoga pramuka kota Mojokerto kedepan Lebih eksis  dan maju berkarya di masyarakat. Dan jangan lupa kami sampaikan kepda masyarakat mojokerto tetap selalu memperhatikan prokes  selama pandemi covid -19," pungkasnya. (wan)
Komentar

Tampilkan

Terkini