Kecelakaan yang melibatkan sebuah motor gede (Moge) dengan truk muatan bata, terjadi di Jalan Raya Desa Jatisari, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, Kamis (3/9).
Akibatnya, pengemudi moge yang diketahui bernama Kusiyanto (46) warga Perum Mondokan Indah Blok HH 7 Rt 07 Rw 06, Desa Mondokan, Kecamatan/Kabupaten Tuban, mengalami luka patah tangan. Sedangkan Deni Laksono (39) yang dibonceng, seorang Pegawai Negri Sipil (PNS) asal Perum Astapada 2 N3, Desa Plosogeneng, Jombang, tidak mengalami luka.
Kanit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman menjelaskan, kecelakaan bermula saat Kasiyanto mengendarai moge nopol H 6681 HI membonceng Deni Laksono, melaju dari arah selatan (Ploso) menuju ke arah Lamongan.
Namun, begitu tiba di lokasi kejadian, tepatnya di jalan menikung, haluannya terlalu ke kanan sehingga menabrak truk muatan bata nopol L 9532 UV yang dikemudikan Sukarno (46) warga Desa Dibe, Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan.
"Korban alami luka patah tangan kiri dan harus menjalani perawatan medis, yaitu pengendara moge. Sedangkan yang dibonceng serta sopir truk, selamat dan tidak alami luka," kata Sulaiman.
Peristiwa itu, ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jombang. Setelah melakukan olah TKP dan memintai keterangan dari sejumlah saksi, petugas langsung mengevakuasi moge dan truk dari lokasi kecelakaan.
"Moge dan truk sudah dievakuasi ke Satlantas, sebagai barang bukti dan untuk penyidikan lebih lanjut," pungkas Iptu Sulaiman. (JANG)