-->

Bupati Jombang Hadiri Bulaga New Normal di Janti Mojoagung

24 September 2020, 6:04:00 PM WIB Last Updated 2020-09-24T11:04:28Z

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang terus melakukan inovasi dan terobosan dalam segala bidang, Guna memberikan kemudahan pelayanan bagi warga masyarakat. Hal itu diwujudkan dalam kegiatan Bupati Melayani Warga (Bulaga).
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari itu, diselenggarakan di Kantor Desa Janti, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, mulai hari Kamis (24-25/09/2020). Dalam giat tersebut, dihadiri langsung oleh Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab dan Wakilnya Sumrambah. 
Selain itu, turut hadir pula Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Jombang.
Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab menjelaskan, Bulaga bertujuan untuk melayani masyarakat dengan sistem satu pintu agar lebih mempermudah masyarakat dalam pengurusan izin, pengurusan Akta, KK, KTP, fasilitas kesehatan, pajak dan SIM.
"Kalau biasanya bulaga dilakukan rutin 2 bulan sekali. Tapi sekarang berbeda dengan sebelumnya, karena dilakukan di era New Normal untuk 2 kecamatan, yakni Mojowarno dan Mojoagung," terang H Mundjidah Wahab.
Hal ini dilaksanakan, lanjut Bupati, agar lebih bisa dimanfaatkan oleh masyarakat secara optimal. Kegiatan Bulaga sempat berhenti karena adanya pandemi Covid-19. Namun, masih dua kali lagi di tahun ini, yaitu bulan September dan bulan Desember, semua pelayanan di pemkab diturunkan semua untuk melayani masyarakat.
Sekaligus untuk menyosialisasikan protokol kesehatan sesuai Inpres No. 6 Tahun 2020, Perda Gubernur No. 2 Tahun 2020, untuk mendisiplinkan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan di berbagai kegiatan, serta dilakukan juga operasi yustisi mulai dari tingkat kabupaten hingga tingkat bawah.
"Semoga dengan adanya operasi yustisi penerapan protokol kesehatan dapat memutus rantai penyebaran wabah Covid-19, serta menjadikan Jombang yang berkarakter dan berdaya saing. Karena Jombang masih ada di zona orange," pungkas Bupati Jombang. (JANG)
Komentar

Tampilkan

Terkini