Usai video keributan di lampu merah di Jalan Gajahmada Kota Mojokerto viral di medsos. Kasatpol PP Kota Mojokerto Heryana Dodik langsung bersikap tegas. Malam ini, Selasa (4/8) mereka ditindak tegas. Satpol PP berkoordinasi dengan Dinas Sosial , Disperindag , Diskoumnaker.
" kita langsung arahkan mereka ke kantor untuk mendapatkan pembinaan dan nantinya kita arahkan ke Dinas Sosial, dan diharapkan mereka tidak kembali ke jalan dengan memberikan bantuan ketrampilan hingga permodalan untuk kelangsungan hidup terutama saat pandemi covid-19
" jelasnya.
Berikut ini videonya
Berikut ini videonya
Kejadian keributan itu, setelah mendapat keterangan diakibatkan adanya saling "rebutan" lahan. Tepatnya di lampu merah Jalan Gajahmada. Tampak terlihat di video antara seorang wanita dengan wanita saling adu jotos dan seorang nenek.
" Dipicu saling merasa diambil lahan untuk mengais rejeki. Dan juga disesalkan masih terlihat anak-anak yang ikut terekam dalam kejadian itu. Jika mereka yang masih dibawah umur, kota koordinasi dengan Dp3akb," tambahnya.(rey/lintasmojo)