-->

" Hadang" Pengendara Masuk Desa Kampung Tangguh, Polsek Gedeg bagikan Masker

14 Agustus 2020, 10:48:00 PM WIB Last Updated 2020-08-14T15:48:38Z

Kapolsek Gedeg Polresta Mojokerto AKP Edi Purwo Santoso SH bersama unit Gedeg 821 Patroli sambang Desa Kampung Tangguh Semeru Dusun Kendalsari Desa Balongsari Kecamatan Gedeg Kabupaten Mojokerto dan sekaligus membagikan Masker kepada warga Kampung Tangguh Semeru, Jumat (14/8).
Berbeda dengan polsek lainnya, pihaknya juga selain bagikan masker kepada warga Dusun Kendalsari Desa Balongsari Kecamatan Gedeg Kabupaten Mojokerto juga kepada mereka warga yang hendak masuk wilayah tersebut.  " Kita juga bagikan kepada warga Desa Balongsari maupun pendatang yang hendak masuk. Jadi kita" hadang" mereka dan berikan masker. Selain itu menghimbau agar selalu memakai masker," jelasnya. 
Selain itu, kepada Satgas Covid 19 Dusun Kendalsari Desa Balongsari Kecamatan Gedeg Kabupaten Mojokerto, pihaknya berpesan agar selalu mengingatkan warga agar selalu mengikuti Protokol Kesehatan, Menuju Kehidupan baru,Tatanan baru. " Kita himbau agar warga selalu Pakai Masker, Cuci Tangan/Hand Sanitizer, Jaga jarak/Psysicaldistancing, Budayakan hidup bersih, untuk mencegah penyebaran Covid-19," tambahnya.(rey/lintasmojo)
Komentar

Tampilkan

Terkini