Kegiatan MPLS MI AL MUSTOFA Jetis Kota Mojokerto pagi ini Rabu (17/7) digelar kegiatan sosialisasi pengenalan rambu-rambu Lalu Lintas kepada anak usia dini. Dan diikuti 400 siswa baru tahun ajaran 2019/2020 oleh Satlantas Polres Mojokerto Kota, juga ditandai demgan pelepasan balon bersama.
Menurut Kasatlantas Polres Mojokerto Kota, AKP Kadek Oka Suparta mengatakan dirinya mengajak siswa siswi MI AL MUSTOFA JETIS Kota Mojokerto menanamkan Etika dalam berlalu lintas dengan mengenalkan Profesi Kepolisian Lalu Lintas serta rambu-rambu Lalu Lintas di jalan.
" Agar para pelajar anak usia dini mengenal dan memahami arti dari rambu-rambu Lalu Lintas, Selama Kegiatan berjalan dengan lancar," jelasnya.(rey/lintasmojo)