-->

Kebakaran Hutan Dibawah Kaki Gunung Arjuno

30 Juli 2019, 3:42:00 PM WIB Last Updated 2019-07-30T08:42:32Z

Kebakaran hutan dan lahan kembali terjadi di  wilayah Resort Pemangkuan Hutan ( RPH) 07 Pacet dan Trawas,  Taman Hutan Raya (Tahura) R.Soerjo Malang. Info awal dari petugas Pengamanan Hutan wilayah Pasuruan Senin (29/7)  pukul 21.03 WIB Kejadian kebakaran hutan dan lahan.Namun pada pukul 23. 45 WIB api mulai merambat masuk hutan wilayah Mojokerto tepat di atas desa Ketapanrame Trawas,dibawah kaki Gunung Arjuno.
Saat itu juga Kepala upt Tahura R.Soerjo Malang memerintahkan personil tim pemadaman dari Tahura  bergerak ketitik lokasi api  dengan berjalan kaki kurang lebih 8 jam  perjalanan.
Kepala Tahura R.Soerjo RPH 07 Adi Sutrisno, S.Hut Mengatakan  hingga pagi sampai siang ini tim gabungan dari Tahura, Komunitas Motor Trail dan relawan (Pamhut Gabungan) bergerak untuk melakukan pemadaman manual, untuk dukungan logistik dari kantor tahura dan BPBD Jatim dan BPBD Mojokerto juga sudah dipersiapkan.
Hari ini Selasa (30/7)  tim BPBD Mojokerto sudah berkordinasi dengan pihak Tahura R.Soerjo RPH 07 di bawah hutan lokasi yang terbakar tepat di kaki Gunung Arjuno, "Kami masih belum bisa melaporkan luas yang terbakar karena masih kami lakukan pemadaman. Semoga kebakaran hutan ini tidak sampai meluas dan akan kami tanggulangi dengan membuat sekat bakar supaya tidak merembet ke tanaman lainnya.untuk jenis tanaman Cemara Pakis." Pungkas Adi (rey/lintasmojo)





Komentar

Tampilkan

Terkini