Ada pemandangan yang tak biasa di Kantor Bersama Samsat Mojokerto, Jumat pagi (28/6). Pasalnya adanya polisi "tempo doeloe" melayani masyarakat wajib pajak. Mereka berkostum coklat, selempang putih, bersepatu tinggi dan bertopi, juga ada pin bendera merah putih.
Kegiatan yang menarik perhatian ini tak lain petugas berkostum polisi tempo doeloe tersebut untuk menyambut peringatan HUT Bhayangkara ke 73 tahun, tepatnya tanggal 1 Juli mendatang. Semangat Bhayangkara untuk bisa lebih merangkul semua lapisan masyarakat dan lebih humanis memang terasa di kantor bersama Samsat Mojokerto pagi itu dan rencananya kostum tersebut dipakai petugas seharian penuh selama melayani masyarakat.
Menurut Kanit Regident Polres Mojokerto, Ipda Riza Wibowo mengatakan jika kegiatan pagi ini kita berseragam polisi tempo dulu untuk peringatan jelang HUT Bhayangkara ke 73 tahun.
" Juga untuk membangkitkan semangat melayani masyarakat dan juga sebagai bentuk polri yang selalu humanis dalam tugas-tugas nya," tuturnya.
Sementara itu, Sumamat warga asal Prajurit Kulon Kota Mojokerto mengakui sempat kaget dan tersenyum melihat penampilan petugas KB Samsat Mojokerto.
" Saya kira seragam baru, ternyata hanya untuk pelayanan jelang peringatan HUT Bhayangkara," jelasnya tertawa. (Rey/lintasmojo)