-->

Kereta Api Jurusan Lokal Penuh, Hanya Tersedia tanpa Duduk

11 Juni 2019, 11:58:00 AM WIB Last Updated 2019-06-11T04:58:16Z


Bagi warga yang hendak bepergian untuk lokal atau jarak dekat, harus rela tak kebagian tempat duduk. Seperti pagi ini, Selasa (11/6) terlihat antrian di loket Staisun Mojokerto.
Pasalnya, kereta api Dhoho dengan jurusan lokal seperti Malang, Surabaya, jombang untuk setiap harinya penuh dan hanya tersedia penumpang berdiri.
Seperti yang tercantum info tempat duduk habis untuk kereta lokal di tempat loket tiket kereta api Mojokerto.
Menurut Kepala Stasiun Mojokerto, Wahyudi mengatakan jika jurusan lokal penuh, salah satunya sekolah masih libur.
" Masih banyaknya waktu liburan bagi anak-anak sekolah. Banyak yang memanfaatkan transportasi kereta," jelasnya.
Untuk hari ini saja, jurusan surabaya sudah penuh, baik tiket tempat duduk maupun tiket berdiri.(rey/lintasmojo)






Komentar

Tampilkan

Terkini