Seorang lelaki tua itu terlihat lusuh, sambil tangannya memegang sebuah Ponsel android asyik menonton youtube, terkadang sesekali dia tersenyum sambil membetulkan kacamatanya, sementara sarung cokelat motif kotak-kotak diselempangkan dipundak menghiasi kaosnya, tampak asyik sendiri dipojok area sebuah warung yang berada di samping RS Sakinah Jl RA Basuni Sooko Mojokerto.
Saat lintasmojo mendekat dan mengajak ngobrol, lelaki tua ini terlihat ramah dan terbuka. Moh. Yusuf 55 tahun seorang kakek duda beranak satu yang melakukan touring menggunakan sepeda rencananya melintasi Jawa-Bali dimulai bulan Februari hingga September 2019, Start Mulai Merak Banten dan hingga Selasa (18/6) malam ini sudah masuk ke Mojokerto. dan rencananya Pagi hari, Rabu (19/6) akan mengunjungi Polres Mojokerto kota dilanjutkan ke Polres Mojokerto lalu ke Polres Sidoarjo.
Dalam pengakuannya, Moh.Yusuf adalah pria kelahiran Payakumbuh 1964 beralamat di Psr. Teluk Kuantan RT/01/01 Kec. Kuantan Tengah Kab. Kuansing Riau. Sebelumnya dia adalah seorang karyawan swasta dan sekarang sudah tidak kerja lagi, jadi sudah tidak ada tanggungan tidak ada beban terus ditunjang karena hobinya touring.
Touring sepeda tunggal ini adalah yang kedua, yang pertama pernah dia lakukan keliling Sabang sampai Merauke selama tujuh tahun dari tahun 2008 sampai 2015. "Untuk transportasi dan akomodasi juga sudah dipersiapkan seperti baju dokumen surat jalan dan peralatan bengkel sepeda, Ponsel android dan sejumlah uang. Walaupun kadang dirasa tidak cukup, tapi ada saja yang bantu, saya nggak pernah minta-minta, kalau ada yang ngasih dan membantu ya saya terima." ujarnya. Dan Moh.Yusuf selalu singgah dan mampir di setiap Polres se-jawa Bali. Dalam pengakuannya Yusuf juga adalah seorang Sarjana Administrasi Negara Fisipol UNRI Pekanbaru Riau tahun 1991 jadi nama dan titelnya adalah Drs. Moh Yusuf.
Tidak lupa berbagai surat keterangan dari berbagai polres, ratusan piagam bahkan foto bersama tim Jaguar pemburu kejahatan di Depok dia pamerkan.
Yusuf sendiri punya channel Youtube yang diberi nama GoEss Millenial SR untuk mengabadikan momen saat dia touring diberbagai daerah dan juga Whatsapp 081316907884
Maksud dan tujuannya dia touring sepeda tunggal adalah ikut mensosialisasikan Millenial Safety Riding kepada masyarakat. " Jadi kalo pas dijalan ketemu pengendara yang mau melanggar saya coba untuk memperingatkan dan saling mengingatkanlah." pungkasnya sambil tersenyum.
" Ada dua kekuatan semangat saya untuk touring Jawa Bali ini . Yaitu. yang pertama Hobby bersepeda sejak remaja. Tahun 1984 bersama 11 teman-teman seumuran pernah bersepeda Keliling Sumatera Barat, selama 16 hari. Kemudian saya pernah bersepeda Keliling Kab/kota se Indonesia dari 25 Desember 2008 s/d 08 September 2015.
Yang kedua, Saya membaca dan menyimak bahwa sadar tertib lalin di Indonesia masih lemah secara makro. Maka dengan bersepeda saya coba sosialisasikan secara persuasif dimana saya berkeinginan dan minta dukungan di Wilayah hukum yang saya tuju terutama Kapolres dan Kasat Lantas masing-masing se Jawa dan Bali. Hasil dari kegiatan ini akan saya bukukan, dan juga akan saya buat film dokumenter tentang kegiatan ini dengan pihak-pihak yang peduli nanti diserahkan ke Ka. Korlantas Mabes Polri. Hanya itu yang ingin saya torehkan di Republik ini." pungkasnya.
Rencananya apabila touring ini selesai Moh. Yusuf ingin kembali pulang berkumpul dengan anak dan cucunya.(lintasmojo)
Dokumentasi bersama tim Jaguar Polresta Depok. |
Drs Moh Yusuf bersama Kepala SPK Polsek Trowulan |
Drs Moh. Yusuf bersama KBO Lantas Polres Jombang |