Trowulan Kabupaten Mojokerto sudah menjadi salah satu agenda kunjungan bagi wisatawan mancanegara. Terbukti dalam seminggu mencapai 100 hingga 500 baik dari Asia maupun Eropa.
Wisatawan yang menggunakan kapal pesiar ini, setelah kunjungi Surabaya, mereka kemudian berkunjung ke Trowulan Kabupaten Mojokerto. Usai kunjungi Trowulan, makan siangnya di Restaurant Ayola Hotel.
Menurut Sutrisno, Assisten food & beverage manager Ayola Hotel, jika dalam seminggu tamu atau wisatawan dari manca negara bisa mencapai ratusan. Dan itu tergantung jumlah wisatawan yang ikut kapal pesiar.
" Ya dalam seminggu bisa dua kali berkunjung ke Mojokerto dan makan siangnya disini," jelasnya.
Sementara itu, Sutrisno, Assisten food & beverage manager Ayola Hotel menyediakan 7 menu untuk tamunya. Seperti Gado-gado, sop buntut, sate, Nasi goreng dan menu tradisional lainnya.
" Makanan favorit mereka Gado-gado, dan itu untuk tamu dari Eropa. Dan sebaliknya tamu dari Asia mereka lebih suka makanan dari eropa," tambahnya.(Rey/lintasmojo)