Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh agar selalu siap melaksanakan tugas selaku aparat Komando Kewilayahan, Selasa (23/4) Komandan Korem (Danrem) 082/CPYJ, Kolonel Ruly Chandrayadi, S.H. beserta anggota melaksanakan gowes.
Didaerah yang letak geografisnya berada diketinggian dan memiliki udara yang dingin ini, digunakan sebagai tempat start dihalaman Koramil Trawas Kabupaten Mojokerto dengan menempuh jarak 43 kilo meter menuju Makorem 082/CPYJ jalan Veteran nomer 3 Kota Mojokerto.
Sebelum Pelaksanaan gowes dimulai semua peserta melaksanakan pemeriksaan denyut nadi dan tekanan darah oleh petugas dari dinas kesehatan wilayah Mojokerto sebagai tindakan awal untuk mengetahui kesiapan fisik dari seluruh peserta gowes.
Selesai pemeriksaan kesehatan, peserta melaksanakan senam perenggangan dan pemanasan yang dipimpin dari anggota jasmani militer(Jasmil) Korem 082/CPYJ.
Tepat pukul 07.00 Wib. peserta gowes meninggalkan halaman Koramil Trawas dengan menyusuri jalanan kondisi naik dan turunan yang sangat ekstrim, sehingga tampak sebagian peserta harus menuntun sepedanya, bahkan terdapat salah satu peserta goweser, Mayor Caj(K) Chandra Yuniarti, yang rantai sepedanya terputus untuk melewati tanjakan tersebut, namun bukan selesai disini saja, peserta dihadapkan dengan medan jalanan yang menurun dan menuntut konsentrasi yang tinggi dari peserta goweser.
Walaupun kondisi jalanan yang penuh tantangan, tidak membuat peserta menyerah bahkan malah sebaliknya penuh semangat dan ceria.
Setelah goweser berjalan menempuh jarak sekitar 20 kilo meter dengan jalan penuh tantangan, tepatnya berada di Kantor Desa Banjar Tanggul, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur peserta beristirahat sejenak lebih kurang15 menit, selanjutnya rombongan goweser yang dipimpin oleh Alumni AKMIL 1993 ini memutar kembali roda sepedanya untuk menuju titik finish.
Sekitar pukul 09.00 wib tibalah rombongan goweser masuk di Makorem sebagai finish dengan jarak tempuh 43 kilo meter, telah dilewati Danrem 082 beserta anggotanya dengan tidak ada kendala.
Selain Danrem, pejabat yang turut mengikuti kegiatan gowes ini adalah Kasrem, Letkol Inf Moch. Sulistiono, para Kasi Korem dan para Komandan / Kepala Balak Korem 082/CPYJ.(rey/lintasmojo)